Gejala Raja Singa

Diposting oleh asep kuswandi on Minggu, 09 Juni 2013



Mengenal Gejala Timbulnya Raja Singa
Gejala Raja Singa Raja singa atau biasa disebut dengan sipilis ini merupakan sebuah penyakit yang terjadi pada organ seksual. Penyakit ini bisa terjadi karena tumbuhnya sebuah bakteri bernama spirochaeta pallida, namun untuk sekarang bakteri ini lazim disebut dengan istilah treponema pallidum. Bila dilihat melalui mikroskop, bakteri ini berbentuk seperti spiral dan berwarna putih. 
Bakteri ini hanya tumbuh didalam tubuh seseorang, dan bila berada diluar tubuh tentu dengan sendirinya bakteri ini akan mati. Penularan penyakit ini bisa melalui hubungan
seksual, baik anal, rektum, vaginal maupun oral.
Untuk mengetahui gejala raja singa ini, perhatikan hal-hal sebagai berikut:
  •      Gejala raja singa pada awalnya, akan tumbuh dalam waktu 3 sampai 4 minggu, atau juga bisa lebih. Gejala awal yang akan terlihat ini seperti terdapat bejolan merah, dan bisa menyebabkan pusing juga nyeri pada tulang-tulang. Dalam tahun pertama sampai tahun ketiga, gejala sipilis atau raja singa ini bisa dirasa tidak begitu parah. Namun, pada tahun ke lima, penyakit ini bisa menyerang jantung, pembuluh darah dan syaraf otak.

  •   Pada pria, gejala yang akan dirasakan biasanya terdapat sebuah luka atau benjolan pada daerah penisnya. Gejala ini biasanya akan timbul di minggu ketiga atau lebih. Setelah itu, akan muncul luka lain di beberapa tempat seperti mulut, tenggorokan, dubur dan tentunya penis. Pada waktu tiga bulan atau lebih, bakteri ini akan menjalar ke seluruh tubuh, dan merusak sistem syaraf lainnya.
  •  Dan gejala raja singa yang terjadi pada wanita biasanya ditandai dengan, luka yang ada pada daerah organ intimny. Luka ini berwarna kemerahan dan basah pada vagina, mulut dan juga poros ususnya. Gejala lainnya yang timbul pada wanita akan semakin bertambah, terlihat luka-luka pada bagian tenggorokan, mulut, bibir, vagina dan juga dubur. Dan pada gejala akhir, gejala yang timbul terjadi pada rusaknya sistem kerja jantung, otak, batang otak dan tulang.







   




{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar